Cara Mengendarai Motor Kopling Biar Gak Mati

Cara Mengendarai Motor Kopling Biar Gak Mati – Salam hangat sobat blogger semua, apa kabarnya? Mudah-mudahan sehat semua ya. Kali ini saya mau berbagi informasi cara mengendarai motor kopling biar gak mati. Pasti sobat pernah mengalami motor tiba-tiba mati ketika pertama kali coba mengendarai motor kopling. Panik bukan? bahkan ada pula yang mungkin karena terlalu semangat sampai-sampai motornya ‘terbang’. Itulah beberapa pengalaman yang terjadi ketika seseorang baru pertama kali belajar mengendarai motor kopling atau motor manual. Lantas, bagaimana cara mengendarai motor kopling biar gak mati? Yuk, disimak baik-baik tulisan saya kali ini.

Cara Mengendarai Motor Kopling Biar Gak Mati

Cara Mengendarai Motor Kopling

Cara Mengendarai Motor Kopling

Siapa yang punya motor seperti gambar di atas? Hayooo ngacung. 🙂 Itu salah satu motor berkelas yang biasanya dimiliki oleh sobat dengan kondisi ekonomi yang baik. Boleh dong saya pinjam ke Pegadaian. hehhee

Lanjut tulisannya dong. Yukkk. Sebenarnya cara mengendarai motor kopling itu bisa dibilang gampang-gampang susah. Gampang bagi yang sudah biasa, susah bagi yang baru belajar. 🙂

Pengalaman saya belajar motor kopling mati-mati terus karena belum terbiasa. Sekali diidupin, jalan dikit.. gedek… gedek… cesss mati. Frustasi saya dibuatnya. Tapi berkat bantuan teman saya, Teguh Wicaksono, lama kelamaan saya bisa juga mengendarai motor kopling. Makasih mas Guh.

Saya sendiri sebenarnya punya motor bebek biasa tanpa kopling, tetapi karena saya ngerasa ‘laki’, jadi pengen dong bisa bawa motor ‘laki’. hehehee. Jadilah saya belajar mengendarai motor kopling di Lapangan PKOR Way Halim Permai Bandar Lampung.

Setelah saya pelajari dan amati, ternyata cara mengendarai motor kopling biar gak mati-mati terus mesti punya ‘perasaan’. Apa hubungannya perasaan dengan bawa motor? Hmhmhmm.. Hubungan mereka baik-baik saja kok. 🙂

Perasaan yang saya maksud disini adalah Feeling sobat ketika ngelepasin kopling yang ada di tangan kiri dan memutar gas di tangan kanan. Itu intinya. Jadi mesti ada rasa terlebih dahulu antara kopling dan gas.

Buat lebih detilnya, saya akan memberi tips belajar mengendarai motor kopling berikut ini:

1. Rasakan Putaran Gas

Yang pertama adalah merasakan putaran gas motor yang kita kendarai. Saya dulu sewaktu belajar maenan gasnya dulu. Naik…turun…naik…turun… Rasakan motor itu sedang berbicara kepada sobat. hehehe lebay. Nah, kalau udah bisa ngerasain gimana gas motor sobat, silahkan lanjut ke tips berikutnya.

2. Tekan dan Lepas Kopling secara Perlahan

Lakukan tekan dan lepas kopling secara perlahan untuk belajar mengendarai motor kopling. Jangan dipindahkan dulu giginya. Cukup rasakan dengan feeling sobat ketika melepas kopling yang ada di tangan kiri sobat. Kalau sudah mulai bisa merasakannya, bersiap untuk ke cara mengendarai motor kopling berikutnya.

3. Tarik Gas dan Lepas Kopling Secara Perlahan Namun Pasti.

Ini bagian tersulitnya, masukkan ke gigi 1 dengan menekan tuas transmisi di kaki kiri sobat ke depan dengan posisi kopling masih ditekan, kemudian sobat bisa lepaskan secara perlahan koplingnya, namun jangan lupa sambil menarik gas secara perlahan juga. Jika gas tidak ditarik maka kemungkinan besar motor akan mati. Ingat…!!! Lepaskan kopling secara perlahan tapi pasti. Jangan melepaskan kopling dengan cepat atau ‘ngejut’. Motor bisa mati atau bisa ‘terbang’ jika memang gas sudah sobat tarik dengan kuat.

Sekali lagi, gunakan feeling sobat untuk mengendarai motor kopling ini. Menyatulah dengan mesin, gas dan kopling. Pasti terasa kalau motor mau mati, tekan kopling dan jangan panik kalau motor seakan-akan mau mati. Sebaiknya, kalau sobat mau belajar motor kopling, minta tolong kerabat yang sudah biasa membawa motor kopling untuk mengejari sobat. Kalau perlu hubungi saya. 😛

Teruslah berusaha dan jangan Panik, itu pesan saya. 🙂

Sekian tulisan saya mengenai Cara Mengendarai Motor Kopling Biar Gak Mati. Semoga dapat membantu sobat yang lagi belajar motor kopling. Untuk membaca pengalaman saya menggunakan motor Yamaha Jupiter Z serta review tentang motor Yamaha Xeon RC, sobat bisa membacanya di sini. Ada cerita tentang motor yang sudah saya gunakan selama 7 tahun di sana. 🙂

Terimakasih.

Cara Mengendarai Motor Kopling Biar Gak Mati



Comments

  1. By adam

    Reply

  2. By muhammad najien

    Reply

  3. By Riki A.T

    Reply

    • By rifki

      Reply

      • Reply

  4. Reply

  5. By musthofa

    Reply

  6. By M.zamroni

    Reply

    • Reply

  7. By dennis alvarez

    Reply

  8. By dwiyani pertiwi

    Reply

    • Reply

  9. Reply

  10. By Ariesa

    Reply

  11. By haryanto

    Reply

  12. By Aldy

    Reply

  13. By cahyo

    Reply

    • Reply

      • By cahyo

        Reply

        • By eddie

          Reply

  14. By Upin ipin

    Reply

    • Reply

  15. By aaf 8 gadget

    Reply

    • Reply

  16. Reply

  17. Reply

  18. By very

    Reply

    • Reply

  19. By anton

    Reply

    • Reply

  20. By TomS

    Reply

    • Reply

      • By rica

        Reply

  21. By bamz faust

    Reply

  22. By Dani

    Reply

  23. By Raywirawan

    Reply

  24. By NerD

    Reply

  25. Reply

    • Reply

  26. Reply

  27. By Egi Ramadani

    Reply

    • Reply

      • By Jose

        Reply

  28. By David

    Reply

  29. By deny

    Reply

  30. By ihwan

    Reply

  31. By Gowwilliam Nathallian

    Reply

  32. By eddie

    Reply

    • Reply

  33. By fera

    Reply

  34. By dion

    Reply

  35. By L

    Reply

  36. Reply

Leave a Reply to anton Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *