Cara Merawat Rambut Panjang Agar Tetap Sehat
Cara Merawat Rambut Panjang Agar Tetap Sehat – Rambut panjang sudah menjadi iconnya wanita. Rata-rata wanita menginginkan rambut panjang yang sehat dan berkilau. Dengan rambut yang panjang, wanita akan lebih mudah untuk tampil menarik. Sehingga rambut yang merupakan mahkota wanita itu sangat penting untuk mendapatkan perawatan. Terkadang kita sudah mempunyai rambut yang panjang, namun kita nggak bisa merawat rambut tersebut dengan baik. Rambut panjang yang tidak dirawat dengan baik akan menimbulkan masalah rambut seperti rambut rontok, ketombe, dan masalah lainnya. Apalagi kalo kita suka menggonta-ganti warna rambut pasti rambut panjang kita yang tadinya sehat akan berubah menjadi tidak sehat kalo kurang dirawat.
Memang sih rambut panjang itu agak sulit untuk perawatan. Harus benar-benar ekstra dalam merawat rambut panjang tersebut. Perawatan rambut agar tetap sehat dan berkilau mungkin identik dengan salon yang memberikan harga perawatan yang mahal. Creambath, hairspa, masker dan lainnya harganya berkisar 70-150ribu untuk sekali perawatan. Bayangin kalo kita harus ke salon terus-terusan, bisa-bisa bangkrut cuma gara-gara perawatan. Sebenernya, kita nggak harus melakukan perawatan untuk rambut kita disalon. Kita juga bisa merawat rambut secara alami dirumah. Masalahnya kita masih belom begitu paham tentang bagaimana Cara Merawat Rambut Panjang Agar Tetap Sehat. Biasanya yang kita lakukan adalah keramas dengan menggunakan shampoo. Oleh karena itu, coba deh lakukan beberapa Cara Merawat Rambut Panjang Agar Tetap Sehat dibawah ini.
1. Shampoo dan Kondisioner
Cara Merawat Rambut Panjang Agar Tetap Sehat yang umum adalah menggunakan shampoo dan kondisioner. Sebaiknya pilihalah shampoo dan kondisioner yang sesuai. Usahakan untuk tidak menggonta-ganti merk shampoo yang digunakan kalo udah merasa cocok. Jangan mudah terpengaruh dengan iklan dimedia apapun. Sebelum keramas sebaiknya sisir rambut agar pada saat dibasahi rambut nggak kusut. Kemudian pada saat menggunakan shampoo dan kondisioner usahakan sambil dipijat-pijat. Kemudian bilaslah hingga bersih.
2. Hindari Mengikat Rambut
Cuaca yang panas dan rmabut panjang pasti sangat membutuhkan ikat rambut. Terutama wanita berjilbab yang harus mengikat rambut setiap harinya. Namun, usahakan untuk memberikan kesempatan rambut untuk bernafas. Kalo lagi dirumah biarkan rambut tergerai agar rambut bisa bernafas dengan baik. Sehingga rambut dapat tetap bertahan dengan baik.
Cara Merawat Rambut Panjang Agar Tetap Sehat
3. Sisir
Gunakanlah sisir yang bergigi longgar untuk membantu merapikan rambut panjang kita. Kemudian usahakan jangan menyisir rambut ketika rambut masih basah. Soalnya rambut basah akan sangat rentan patah kalo disisir.
4. Memotong Bagian Ujung Rambut
Cara Merawat Rambut Panjang Agar Tetap Sehat lainnya adalah dengan memotong bagian ujung rambut. Memotong bagian ujung rambut bisa menghindari dari kerusakan rambut seperti rambut kering dan bercabang.
5. Konsumsi Air Putih
Air putih memang sangat baik untuk semua hal yang berhubungan dengan kesehatan dan kecantikan. Konsumsi air putih secara teratur akan membuat sel-sel rambut lebih sehat dan memudahkan rambut tumbuh dengan baik.
6. Masker Rambut
Penggunaan masker rambut dengan bahan alami bisa kita lakukan sendiri dirumah, Masker buah-buahan seperti alpukat bisa kita aplikasikan untuk menjaga kelembaban rambut.
7. Pola Hidup Sehat
Pola hidup yang sehat sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh. Mengkonsumsi sayuran dan buah akan memberikan manfaat yang sangat besar terhadap tubuh kita dan juga bagian rambut.
Demikianlah informasi mengenai Cara Merawat Rambut Panjang Agar Tetap Sehat. Semoga bermanfaat 🙂
Pola hidup sehat adalah dasar dari segala perawatan rambut ataupun kulit walau produk apapun yang akan digunakan