Cara Memperkecil Ukuran Foto Hasil Scan

Cara Memperkecil Ukuran Foto Hasil Scan – Terkadang kita membutuhkan ukuran foto hasil scan ijazah, sertifikat, akte kelahiran, kartu keluarga atau yang lainnya dalam ukuran kecil. Biasanya ukuran foto hasil scan yang kecil dibutuhkan saat ingin mengirimkan berkas-berkas tersebut kepada orang yang berkepentingan melalui email. Mengapa harus diperkecil terlebih dahulu? Mudah saja jawabannya, agar waktu upload atau attach file di dalam email tidak terlalu lama atau bahkan terputus dan alhasil gagal karena kecepatan upload rata-rata internet di indonesia masih sangat lambat. Namun jika menggunakan ISP seperti speedy memang tidak terlalu terkendala. Saya sendiri menggunakan modem 3 yang kecepatan uploadnya sangat rendah, untuk mengirim tugas kuliah pun terkadang harus ‘numpang’ di rumah teman. Kali ini saya akan berbagi pengalamanan mengenai cara memperkecil ukuran foto hasil scan untuk mengirim email.

Langkah pertama adalah mempersiapkan foto hasil scan yang akan dijadikan objek percobaan. Seperti yang saya sebutkan di atas, bisa saja hasil scan ijazah, sertifikat, skck atau yang lainnya. Biasanya ukuran hasil scan-an cukup besar. Ukuran yang saya maksud disini adalah ukuran pixel atau dimensi gambar, misalnya 3508 x 2552 pixel, 5184 x 3456 pixel dan lainnya. Sedangkan ukuran file pun besar, yaitu kisaran 2 – 5 MB tergantung komposisi warna yang terdapat pada hasil scan. Bayangkan jika 1 file .JPEG saja berukuran 3 MB dan ada sekitar 5 file yang harus dikirimkan melalui email. Dibutuhkan waktu yang lama untuk meng-upload itu semua. Total ada 15 MB harus diupload. Oleh karena itu, cara ini cukup membantu anda jika ingin mengurangi ukuran file foto hasil scan yang akan dikirimkan melalui email.

Untuk memperkecil ukuran foto hasil scan, anda dapat menggunakan tools atau software untuk mengedit foto atau image seperti Photoshop. Pada kesempatan kali ini, saya akan menggunakan Photoshop CS 3 sebagai tools. Untuk foto, saya gunakan salah satu foto berukuran besar yang saya miliki, yaitu foto pemandangan kota Bandung dari kawasan Punclut. Ukuran file foto ini adalah 6,21 MB dengan detil sebagai berikut.

Images-Properties

Image Properties

Meskipun foto yang saya gunakan bukan foto hasil scan, foto ini bisa direpresentasikan sebagai foto hasil scan karena memiliki kriteria yang mirip dengan foto hasil scan, yaitu ukuran dimensi dan file yang besar. Saya sengaja tidak mengunakan foto hasil scan karena masalah privasi. Dokumen hasil scan yang saya miliki berupa dokumen pribadi, jadi saya pilih yang umum-umum saja. Terlepas harus atau tidaknya menggunakan foto hasil scan menurut saya sama saja, sama-sama ukurannya besar dan harus diperkecil.

Langkah selanjutnya buka foto hasil scan menggunakan aplikasi Photoshop yang anda miliki. Caranya mudah, cukup klik kanan Open with >> Adobe Photoshop CS 3 atau buka terlebih dahulu aplikasi Photoshop kemudian pilih File >> Open … (Ctrl+O) dan pilih file foto hasil scan yang anda miliki.

Selanjutnya ikuti langkah-langkah berikut.

Langkah 1

Pilih menu Image >> Image Size… (Alt+Ctrl+I) dan perhatikan dimensi atau ukuran foto hasil scan. Dalam hal ini, foto yang saya miliki sebagai berikut.

Cara Memperkecil Ukuran Foto Hasil Scan

Ganti-Image-Size

Mengganti Image Size

Langkah 1 ini merubah ukuran dimensi foto hasil scan. Pada percobaa ini, saya mengganti dari 5184 x 3456 pixel menjadi 750 x 500 pixel. Saya menyarankan untuk mengganti bagian Pixel Dimensions saja, untuk bagian Document Size biarkan saja apa adanya. Jika mengganti Resolution menjadi lebih rendah, hasil gambar menjadi tidak maksimal. Memang nantinya ukuran file bisa lebih kecil namun kualitas gambar menjadi rendah.

Tips pada langkah 1 ini coba anda perkirakan ukuran dimensi pixels yang paling pas dan sesuai keinginan. Saya disini mengganti dari 5184 x 3456 pixel menjadi 750 x 500 pixel. Ukuran 750 pixel saya rasa sudah cukup, tidak terlalu besar atau kecil. Jika menurut anda masih terlalu besar, anda bisa menggantinya menjadi 500 atau lebih kecil lagi. Cukup ganti width saja, nanti ukuran height akan menyesuaikan, begitu juga sebaliknya asal pilihan Constrain Proportions dicentang.

Navigator-Photoshop

Navigator Photoshop

Untuk melihat sudah pas atau belum, anda bisa menggunakan bantuan Navigator yang biasanya terdapat pada bagian kanan atas Photoshop. Ganti skalanya menjadi 100% seperti gambar di samping dan lihat foto dengan seksama apakah sudah cukup atau belum. Jika belum, anda bisa kembali mengganti width atau height dimensi foto. Perhatikan!!! Gunakan Undo, jangan gunakan langkah 1 ini lagi jika sudah di klik OK karena hasilnya akan tidak maksimal. Caranya tekan Ctrl+Alt+Z sampai foto kembali seperti sedia kala. Jika sudah kembali seperti sedia kala, anda bisa mencoba kembali langkah 1 ini sampai sesuai dengan keinginan.

Langkah 2

Langkah selanjutnya adalah menyimpan foto sebagai objek yang akan digunakan untuk keperluan Web. Secara logika, segala macam file yang akan digunakan untuk web pasti kecil karena space yang terdapat pada web sendiri terbatas. Jadi, anda tinggal melakukan penyimpanan untuk digunakan sebagai keperluan web. Caranya pilih menu File >> Save for Web and Devices… (Alt+Shift+Ctrl+S) seperti gambar di bawah ini.

Cara Memperkecil Ukuran Foto Hasil Scan

Save-for-Web-and-Devices

Save for Web and Devices

Ada 2 lingkaran merah yang saya tandai. yaitu lingkaran besar dan lingkaran kecil. Lingkaran besar merupakan tipe file yang akan di save dan lingkaran kecil ukuran file. Tipe file yang dapat digunakan adalah .GIF, .JPEG dan .PNG. Masing-masing tipe pun masih diklasifikasikan lagi seperti .JPEG High, .JPEG Medium, .JPG Low. Saran saya adalah menggunakan yang .JPEG High karena hasil foto masih bagus dan ukuran foto juga tidak terlalu besar. Kemudian klik Save dan pilih lokasi hasil saving.

Hasil akhir dari langkah-langkah yang telah saya jabarkan adalah foto dengan ukuran file 51,7 KB dengan dimensi 750 x 500 pixel. Foto sebelumnya berukuran 6,21 MB dengan dimensi 5184 x 3456 pixel. Demikian tulisan mengenai cara memperkecil ukuran foto hasil scan untuk di email. Semoga bermanfaat.



Comments

  1. By mega nanda

    Reply

  2. By Wais

    Reply

  3. By Rinaldy

    Reply

  4. By nurul

    Reply

    • Reply

  5. Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *