Tips Merawat Rambut

Tips Merawat Rambut.
Soreee..lagi pada siap-siap buat malem minggu ya?  Udah pada nyiapin apa aja nih kira-kira? Penampilan pastinya yaa.. :D. Penampilan yang keren juga ditunjang dari rambut yang sehat. Bayangin deh, kalo rambut kalian lagi pada kucel, kotor, dan bau. Nggak kebayang kan gimana illfeel nya pacar kalian. Rambut itu merupakan mahkota apalagi buat para-para cewek. Mau cewek yang pake jilbab maupun yang nggak pake jilbab semua pasti merhatiin rambut mereka. Mungkin ada beberapa orang yang menganggap urusan rambut itu mudah, tapi jangan salah ya kalo kita asal-asalan ngerawat rambut yang ada malah buat rusak.

Oleh karena itu, aku mau ngasih beberapa tips merawat rambut agar tetap indah.

Tips merawat rambut :

1. Suplemen rambut.

Suplemen rambut yang alami bisa berasal dari minyak kemiri dan minyak zaitun. Caranya cukup gampang kok, tinggal diolesin minyak tersebut ke rambut sambil dipijet-pijet selama 10menit terus didiemin sekitar 15 menit kemudian dibilas dengan shampoo sampe bersih.

2.  Shampoo.

Pilih shampoo yang bener-bener cocok buat kulit kepala dan rambut kalian. Jangan jadi korban iklan ya, mau semahal apapun shampoo nya kalo nggak cocok dengan rambut kita tetep aja bakal rusak.

3. Sisir

Jangan sampe salah pilih sisir yaa.. Cari sisir yang renggang atau sisir yang jaraknya nggak rapet. Terus kalo kalian abis keramas diusahakan jangan langsung menyisir rambut karena rambut masih dalam keadaan rapuh.

4. Hindari Pewarna Rambut

Kalo untuk tips merawat rambut yang satu ini, diusahakan sebisa mungkin dihindari. Karena bahan kimia yang terkandung dalam pewarna tersebut dapat membahayakan dan dapat membuat rambut rapuh.

5. Hindari Alat untuk meluruskan rambut

Biasanya cewek-cewek yang pengen tampil cantik, langsung nyari cara mudah biar rambutnya  terlihat lebih lurus dengan menggunakan alat catok/alat untuk meluruskan rambut. Alat ini kalo dipake secara terus menerus bisa ngebuat rambut kita kering dan patah.

6. Mencuci rambut

Usahakan untuk mencuci rambut 2 hari 1 kali agar rambut tidak bau. Mencuci rambut terlalu sering juga dapat menyebabkan rambut rusak.

7. Air dingin

Air dingin mampu melindungi lapisan kaltikula rambut kalian. Pada saat kalian menggunakan shampoo dan kondisioner. penggunaan air dingin juga dapat menaikan kinerja kondisioner sehingga lebih efektif dalam menjaga kelembaban rambut anda.

8. Konsumsi Makanan Bergizi

Rambut sehat memerlukan asupan nutrisi yang baik. Kurangnya asupan protein dan vitamin dapat membuat rambut rontok, kusam, kemerahan, berketombe, dan akhirnya rontok. Ingat, vitamin dan zat gizi berperan dalam menunjang kekuatan dan kesehatan rambut. Vitamin B kompleks, misalnya, jika asupannya kurang dapat menyebabkan rambut kusam, juga tumbuh suburnya ketombe. Sedangkan vitamin C dapat menjaga kekuatan akar rambut. Ingat akar rambut berperan dalam kesehatan rambut secara keseluruhan. Lewat akarlah, semua zat gizi diserap dan disalurkan ke rambut. Kurangnya zat besi juga berisiko menimbulkan kerontokan rambut. Zat belerang juga berperan dalam memberikan kilau pada rambut. Kandungan zat gizi ini dapat ditemukan pada ikan, telur, dan lain-lain. Sedangkan lemak berperan dalam menjaga kekuatan rambut, disamping kilau rambut.

Okee, sekian dulu Tips merawat rambut nya..mudah-mudahan bermanfaat ya.

Have a nice weekend 😀



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *