Makanan Penghancur Lemak Tubuh

Makanan Penghancur Lemak Tubuh – Lemak tubuh. Kalo udah pada ngomongin lemak pasti langsung melihat bentuk badan terutama perut. Termasuk saya juga sih :D. Lemak tubuh yang berlebihan memang bener-bener jadi ‘hantu’ bagi setiap orang terutama wanita. Masalah tubuh yang satu ini memang sangat sulit untuk dijauhi. Kalo udah nimbun lemak berarti sama aja membiarkan timbangan bergerak ke sebelah kanan.

Makanan Penghancur Lemak Tubuh

Makanan Penghancur Lemak Tubuh

Bagian lemak mana yang menurut kamu sulit untuk dihilangkan? Perut. Yapp..jawaban kalian sama seperti saya. Lemak perut ini sangat sulit untuk diajak berdamai. Lemak perut yang berlebih bukan hanya akan memberikan dampak gemuk tapi juga akan menyebabkan gangguan penyakit lain yang membahayakan. Sekedar informasi ini ya, ternyata lemak perut itu lebih berbahaya dari lemak-lemak lainnya, lemak perut akan menimbulkan beberapa macam penyakit. Penyakit jantung, diabetes mellitus tipe 2, dan bahkan kanker payudara adalah beberapa penyakit yang ditimbulkan oleh kelebihan lemak perut.

Lemak perut adalah lemak visceral yang berada di antara organ internal dan torso. Jika seseorang memiliki lemak visceral secara berlebihan dalam tubuhnya, maka akan menderita obesitas sentral atau memiliki perut buncit. Penyebab lemak perut karena kelebihan kalori dan perubahan hormon. Kalo udah ngalamin kelebihan lemak, pasti kita langsung mikir buat diet. Terkadang diet yang kita lakukan juga merupakan diet yang salah. Bukan lemak yang hilang, yang ada penyakit lain yang datang gara-gara diet yang tidak sehat. Kita akan takut untuk makan. Nah, ini ada beberapa Makanan Penghancur Lemak Tubuh yang patut untuk dicoba.

Makanan Penghancur Lemak Tubuh

1. Jeruk Bali

Mengonsumsi setengah buah jeruk bali, atau sekitar 150 ml jus jeruk bali setiap kali makan, dapat membantu menurunkan berat badan. kandungan kimia jeruk bali mengurangi kadar insulin dan mendorong penurunan berat badan. Selain itu, jeruk bali juga kaya air (sekitar 90 persen). Mengonsumsi buah yang kaya air akan mempercepat pencernaan, menambah energi dan meningkatkan metabolisme.

2. Buah Pir

Pir ini banyak sekali mengandung serat dan rendah kalori. Selain itu, buah ini juga mengandung catechin dan flavonoid, dua antioksidan yang mampu menghancurkan lemak hewani (yang biasa ada diperut). Konsumsi pir setiap hari dengan cara apa saja akan membantu anda menghilangkan lemak terutama di perut.

3. Oatmeal

Makanan seperti oatmeal banyak mengandung serat. Serat yang baik akan membantu menyusutkan lemak perut. Oatmeal ini juga akan membuat anda cepat kenyang.

4. Popcorn

Nah, bagi yang doyan ngemil coba ganti cemilan kamu yang manis-manis dengan popcorn. Popcorn tanpa rasa sangat baik untuk membantu menyusutkan lemak. Popcorn yang terbuat dari jagung banyak mengandung karbohidrat. Popcorn juga sulit untuk dicerna tubuh sehingga perut terasa lebih kenyang.

5. Cabe

Kalian penggemar makanan yang pedas-pedas? Selamat.. :D. Ternyata mengonsumsi cabe atau makanan pedas akan dapat membantu menghilangkan lemak tubuh. Cabe ini mengandung zat kapkaisin yang meningkatkan kadar insulin di dalam tubuh. Zat inilah yang membuat tubuh mampu membakar lemak. Jangan khawatir kalo kamu nggak doyan pedas, gunakan lada sebagai bahan campuran makanan anda.

6. Teh

Teh dikenal sebagai minuman kesehatan yang efektif merampingkan tubuh. Menurut sejumlah penelitian, sel lemak menyerap 70% lebih sedikit asupan lemak berkat konsumsi teh putih. Singkatnya, teh bisa menghancurkan lemak yang tersimpan dalam sel-sel lemak. Mengonsumsi 1 cangkir teh hijau/putih 5 kali sehari, bisa bantu membuat tubuh Anda lebih ramping.

Jangan takut lagi dengan lemak di perut ya..Rajin dan rutin mengonsumsi Makanan Penghancur Lemak Tubuh bisa menjadi alternatif cara agar lemak hilang. Fight!

Makanan Penghancur Lemak Tubuh



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *